a. Pencemaran Udara
Udara yang kita hirup pada saat bernapas tidak selamanya bersih. Salah satu faktor yang dapat menyebabkan udara yang ada disekitar kita menjadi tidak bersih adalah pencemaran udara. Pencemaran udara ini dapat diakibatkan oleh debu, asap, dan bau tak sedap.
Pencemaran Udara |
Debu bentuknya halus dan biasanya berasal dari tanah kering dan serpihan kayu. Pada musim kemarau jumlah debu akan bertambah banyak. Apabila terhirup oleh kita, debu dapat menimbulkan gangguan pernapasan, seperti sesak napas. Asap dapat mencemari udara yang ada disekitarnya. Pencemar udara ini biasanya berasal dari asap kendaraan bermotor, asap pabrik, ataupun asap rokok.
Udara juga dapat tercemar karena bau tak sedap yang ditimbulkan oleh tumpukan sampah, limbah industri, dan lain sebagainya.
b. Penyakit dan Gangguan yang Menyerang Alat Pernapasan
Alat pernapasan manusia dapat mengalamigangguan yang disebabkan oleh beberapa hal, antara lain karena prilaku tidak sehat dan lingkungan yang tidak bersih. Perilaku hidup tidak sehat yang mengganggu alat pernapasan contohnya merokok. Sedangkan lingkungan yang tidak bersih dapat menimbulkan gangguan dan penyakit, antara lain influenza, asma, dan Tuberculosis (TBC).
c. Memelihara Kesehatan Alat Pernapasan
Agar alat pernapasan kita dapat bekerja dengan baik pada saat bernapas maka kita perlu menjada dan memeliharanya dengan baik. Hal ini juga dapat mencegah munculnya penyakit dan gangguan yang menyerang alat pernapasan akibat penyakit ataupun udara yang tercemar.
Salah satu usaha yang dapat dilakukan untuk memlihara alat pernapasan kita adalah dengan menerapkan pola hidup sehat. Diantara pola hidup sehat tersebut adalah sebagai berikut:
- Menjaga kebersihan lingkungan
- Makan makanan bergizi
- Olahraga secara teratur
- Mengadakan penghijauan
0 Comments:
Posting Komentar