Soal Nomor 1 :
Sebuah garis berarti pertemanan antara dua orang. Jika seseorang mengunggah foto, maka temannya dapat melihatnya. Jika seseorang mengomentari foto, maka semua teman-temannya dapat melihat komentar dan foto tersebut. Tomi mengunggah sebuah foto, dengan siapa dia harus berbagi agar Bekti dan Bayu tidak melihatnya?
Soal Nomor 2 :
Gambar disamping adalah pola jumlah lingkaran. Berapakah jumlah lingkaran pada pola ke 10?
Soal Nomor 3 :
Berapa banyak sel gelap dari kombinasi kartu A dan B. Jika sel kartu yang sama warnanya maka kartu yang dihasilkan hitam. Selain itu, warna yang dihasilkan putih. Gambarkan!
Soal Nomor 4 :
Pada suatu pagi yang cerah, seekor kelinci, kodok, dan kangguru bertanding dalam suatu lomba melompat (hopping race). Lintasannya merupakan keliling suatu lingkaran dengan 15 posisi langkah. Posisi langkah itu dinomori dari 0 sampai dengan 14. Setiap kali siapapun yang mencapai atau melalui posisi 14, posisi berikutnya adalah 0.
Berang-berang, yang kini menjadi wasitnya, akan meniup peluit setiap detik selama perlombaan. Pada setiap peniupan peluit, kelinci dapat melompat tepat 3 posisi berikutnya, kodok melompat tepat 2 posisi berikutnya, dan kangguru melompat tepat 5 posisi berikutnya. Di awal lomba semua memulai pada posisi 0. Setelah empat kali peniupan peluit, berapa banyak posisi yang telah di lompati masing-masing?
Soal Nomor 5 :
Kelinci senang bermain lompat petak. Terdapat 8 petak yang diberi nomor 1 s.d 8. Setiap petak berisi 1 kotak yang ditandai dengan salah satu dari tiga aturan melompat.
Contoh :
1. Gerakan ke kiri. Misalnya sebuah kotak ditandai “2L” berarti ia harus melompat ke kiri sebanyak 2 petak lalu menandai petak akhir lompatannya.
2. Gerakan ke kanan. Misalnya sebuah kotak ditandai dengan “3R” berarti ia harus melompat ke kanan sebanyak 3 petak, lalu menandai petak akhir lompatannya.
3. Diam. Jika aturan adalah “0”, maka ia harus tetap pada tempatnya alias permainan berakhir.
Diberikan 8 petak dengan kotak-kotak sebagai berikut
1R | 3R | 2L | 0 | 3R | 1R | 3L | 2L |
Pertanyaan : Dimulai dari petak mana kah (petak awal ini ditandai) agar kemudian setiap petak dapat ditandai tepat satu kali dan berhenti di petak dengan kotak berisi 0?
0 Comments:
Posting Komentar