Sekolah Dasar

Di halaman ini kamu akan mendapatkan banyak materi Sekolah Dasar

Sekolah Menengah Pertama

Di halaman ini kamu akan mendapatkan banyak materi Sekolah Menengah Pertama

Sekolah Menengah Atas

Di halaman ini kamu akan mendapatkan banyak materi Sekolah Menengah Atas

Materi Umum

Di halaman ini kamu akan mendapatkan banyak Pengetahuan Umum

Kelas Online

Jika kamu membutuhkan bimbingan untuk belajar online, kamu bisa gabung di kelas online.

Rabu, 12 Januari 2022

Pencemaran Air

Dalam kehidupan sehari-hari, makhluk hidup selalu membutuhkan air, termasuk manusia. Kita sangat membutuhkan air bersih untuk berbagai kegiatan, antara lain minum, mandi, mencuci, memasak, dan sebagainya. Salah satu ciri air bersih adalah tidak tercemar. Bagaimana air dikatakan tercemar? Air dikatakan tercemar apabila air itu sudah berubah, baik warna, bau, maupun rasanya. 

Pencemaran air oleh sampah


Pencemaran air, yaitu masuknya makhluk hidup, zat, energi atau komponen lain ke dalam air. Akibatnya, kualitas air turun sampai ke tingkat tertentu yang menyebabkan air tidak berfungsi lagi sesuai dengan peruntukannya. 

Pencemaran air merupakan kondisi air yang menyimpang dari sifat-sifat air dari keadaan normal. Kualitas air menenukan kehidupan di perairan laut ataupun sungai. Apabila perairan tercemar, maka keseimbangan ekosistem di dalamnya juga akan terganggu. Air dapat tercemar oleh komponen-komponen anorganik, di antaranya berbagai logam berat yang berbahaya. Komponen-komponen logam berat ini berasal dari kegiatan industri. Kegiatan industri yang melibatkan penggunaan logam berat, antara lain industri tekstil, pelapisan logam, cat/tinta warna, percetakan, bahan agrokimia, dan lain-lain. Beberapa logam berat ternyata telah mencemari air di negara kita, melebihi batas yang berbahaya bagi kehidupan (Wisnu, 1995).

Dampak apa yang akan terjadi, jika air bersih sudah tidak ada lagi? Hemm, terbayang bukan? Akan timbul berbagai penyakit baru akibat dari air yang tercemar. Oleh karena itu, penting bagi kita semua untuk senantiasa menjaga kebersihan lingkungan, salah satunya air supaya kelangsungan hidup kita tetap terjamin.

Selasa, 11 Januari 2022

Definisi Pencemaran

    Keinginan manusia untuk meningkatkan kesejahteraan hidup, akan memaksanya mendirikan pabrik-pabrik yang dapat mengolah hasil alam menjadi bahan pangan dan sandang. Dengan pesatnya kemajuan teknologi dan industrialisasi, akan berpengaruh terhadap kualitas lingkungan. Munculnya pabrik-pabrik yang menghasilkan asap dan limbah buangannya mengakibatkan pencemaran lingkungan di sekitarnya.
Contoh Kondisi Pencemaran Tanah


    Pencemaran lingkungan merupakan satu dari beberapa faktor yang dapat memengaruhi kualitas lingkungan. Pencemaran lingkungan (environmental pollution) merupakan segala sesuatu baik berupa bahan-bahan fisika maupun kimia yang dapat mengganggu keseimbangan ekosistem. Menurut UU RI Nomor 23 Tahun 1997, pencemaran lingkungan adalah masuknya atau dimasukkannnya makhluk hidup, zat, energi, dan/atau komponen lain ke dalam lingkungan hidup oleh kegiatan manusia ssehingga kualitasnya turun sampai ke tingkat tertentu yang menyebabkan lingkungan hidup tidak dapat berfungsi sesuai dengan peruntukannya. Jadi, pencemaran lingkungan terjadi akibat dari kumpulan kegiatan manusia (populasi) dan bukan dari kegiatan perorangan (individu). Selain itu, pencemaran dapat diakibatkan oleh faktor alam, contoh gunung meletus yang menimbulkan abu vulkanik. Seperti meletusnya Gunung Merapi.

    Zat yang dapat mencemari lingkungan dan dapat mengganggu kelangsungan hidup makhluk hidup disebut polutan. Polutan ini dapat berupa zat kimia, debu, suara, radiasi, atau panas yang masuk ke dalam lingkungan.

    Kapan suatu zat dapat dikatakan sebagai polutan?
1. kadarnya melebihi  batas kadar normal atau diambang batas;
2. berada pada waktu yang tidak tepat;
3. berada pada tempat yang tidak semestinya.

    Manusia tidak dapat mencegah pencemaran lingkungan yang diakibatkan oleh faktor alam. Tetapi manusia, hanya dapat mengendalikan pencemaran yang diakibatkan oleh fakor kegiatannya sendiri. Seperti limbah rumah tangga, industri, zat-zat kimia berbahaya, tumbahan minyak, asap hasil pembakaran hutan dan minyak bumi serta limbah nuklir. 

Senin, 10 Januari 2022

Interaksi dalam ekosistem Membentuk Suatu Pola

Jika kamu mengamati bagian kecil ekosistem seperti pada kegiatan sebelumnya, atau seluruh ekosistem yang luas seperti lauan, kamu dapat mengetahui hubungan keterkaitan di antara organisme yang terdapat dalam ekosistem tersebut. Setiap organisme tersebut tidak dapat hidup sendiri dan selalu bergantung pada organisme yang lain dan lingkungannya. Saling ketergantungan ini akan membentuk suatu pola interaksi. Terjadi interaksi antara komponen biotik dengan komponen abiotik, dan terjadi interaksi antarsesama komponen biotik. 

Contoh Interaksi antar Manusia dan Manusia dengan Hewan

1. Interaksi Antara Makhluk Hidup dengan Makhluk Hidup yang Lain.
    Interaksi antara makhluk hidup dengan makhluk hidup lainnya dapat terjadi melalui rangkaian peristiwa makan dan dimakan. Seperti rantai akanan, jaring-jaring makanan, dan piramida makanan.Selain itu, melalui bentuk hidup bersama, yaitu simbiosis.

2. Macam-macam Simbiosis
    Simbiosis merupakan bentuk hidup bersama antara dua individu yang berbeda jenis. Ada tiga macam simbiosis, yaitu simbiosis mutualisme, simbiosis komensalisme, dan simbiosis parasitisme. Simbiosis mutualisme merupakan suau hubungan dua jenis individu yang saling memberikan keuntungan satu sama lain. Simbiosis komensalisme adalah hubungan interaksi dua jenis individu yang memberikan keuntungan kepada salah satu pihak, tetapi pihak lain tidak mendapatkan kerugian. Simbiosis parasitisme merupakan hubungan dua jenis individu yang memberikan nkeuntungan kepada salah satu pihak dan kerugian pada pihak lain. 
    Conoh simbiosis mutualisme adalah antara jamur dan akar pohon pinus. Jamur mendapatkan makanan dari pohon pinus, sedangkan pohon pinus mendapatkan garam mineral dan air lebih banyak jika bersimbiosis dengan jamur. 
    Contoh simbiosis komensalisme adalah antara tanaman anggrek dengan pohon mangga. Tanaman anggrek mendapat keuntungan berupa tempat hidup, sedangkan pohon mangga tidak mendapatkan keuntungan maupun kerugian dari keberadaan tanaman anggrek tersebut.
    Contoh simbiosis parasitisme adalah antara kutu rambut dan manusia. Kutu rambut memperoleh keuntungan dari manusia berupa darah yang diisap sebagai makanannya sedangkan manusia akan merasakan gatal pada kulit kepalanya.

3. Peran Organisme Berdasarkan Kemampuannya Menyusun Makanan
    Berdasarkan kemampuannya menyususn makanan, peran organisme dibagi menjadi du, yaitu autotrof dan heterotrof. Organisme heterotrof, berdasarkan jenis makanannya dibagi lagi menjadi 3, yaitu herbivora, karnivora, dan omnivora.

Minggu, 09 Januari 2022

Hal-hal yang Ditemukan dalam Suatu Lingkungan

Di sekolah, kamu menghabiskan waktu dalam ruangan kelas untuk berinteraksi dengan teman dan guru. Setelah kegiatan sekolah selesai, mungkin kamu pergi ke lapangan olahraga, ke toko buku, atau berjalan menuju tempat bermain. Setiap hari, kamu menuju ke tempat yang berbeda di sekitarmu. Pernahkah kamu mencatat tempat yang kamu kunjungi? Apakah kamu juga mempelajari interaksimu dengan lingkungan yang kamu kunjungi?

Setiap makhluk hidup memerlukan lingkungan tertentu sebagai tempat hidupnya. Tahukah kamu, tempat hidup dinamakan habitat. Dalam suatu habitat terdapat berbagai jenis makhluk hidup (biotik) dan makhluk tak hidup (abiotik).
Makhluk Hidup (Biotik) dan Makhluk Tak Hidup (Abiotik)


Tempat yang kamu kunjungi merupakan suatu habitat bagi suatu makhluk hidup.Pada tempat tersebut akan terjadi interaksi antara makhluk hidup dan makhluk tak hidup.
Beberapa habitat yang dapat di tempati oleh makhluk hidup atau tak hidup


Sabtu, 08 Januari 2022

Pengertian Lingkungan

Istilah lingkungan berasal dari kata "Environment", yang memiliki makna, "The physical, chemical, dan biotic condition surrounding an organism". Berdasarkan istilah tersebut, lingkungan secara umum dapat diartikan sebagai segala sesuati di luar individu. segala sesuatu di luar individu merupakan sistem yang kompleks, sehingga dapat memengaruhi sau sama lain. Kondisi yang saling memengaruhi ini membuat lingkungan selalu dinamis dan dapat berubah-ubah sesuai dengan kondisi. Selain itu, komponen itu dapat saling memengaruhi dengan kuat. Ada saatnya kualitas lingkungan berubah menjadi baik dan tidak menutup kemungkinan untuk berubah menjadi buruk. Perubahan itu dapat disebabkan oleh makhluk hidup dalam satu lingkungan tersebut. Lingkungan terdiri atas dua komponen utama, yaitu komponen biotik dan abiotik.


1. Komponen biotik, terdiri atas makhluk hidup, seperti manusia, hewan, tumbuhan, dan jasad renik.
2. Komponen abiotik, terdiri atas benda-benda tidak hidup di antaranya air, tanah, udara, dan cahaya. 

Jumat, 07 Januari 2022

Sistem Organ dan Organisme

Kamu sudah menemukan bermacam-macam organ yang terdapat pada tumbuhan dan manusia. Beberapa organ yang bekerja sama untuk melakukan fungsi kerja tertentu disebut sistem organ

Sistem organ merupakan bentuk kerja sama antarorgan untuk melakukan fungsinya. Dalam melaksanakan kerja sama ini, setiap organ tidak bekerja sendiri-sendiri, melainkan organ-organ saling bergantung dan saling memengaruhi satu sama lainnya. Tanpa ada kerja sama degan organ lain, maka proses dalam tubuh tidak akan terjadi. 

Sistem Organ Manusia :
1. Sistem Pencernaan

Sistem Pencernaan Pada Manusia

    

Organ : Mulut (lidah, gigi), faring, esofagus, lambung, usus halus, usus besar, hati, rektum, pankreas, dan anus.
Fungsi : Mencerna makanan, mengabsorbsi molekul-molekul makanan yang sudah disederhanakan.

2. Sistem Pernapasan

Sistem Pernapasan (Respirasi) pada Manusia

3. Sistem Gerak (rangkai)
    Organ : Tulang

Sistem Gerak pada Manusia


    Fungsi : Menyokong dan melindungi organ dalam.

4. Sistem Transportasi/sirkulasi/peredaran darah

Sistem Peredaran Darah pada Manusia


    Organ : Jantung, arteri, vena, kapiler, dan sel-sel darah.
    Fungsi : Mengangkut oksigen dan sari makanan ke seluruh tubuh, dan mengangkut zat hasil metabolisme yang tidak berguna keluar dari sel tubuh, serta melindungi tubuh dari mikroorganisme penyebab penyakit.

5. Sistem Saraf

Sistem Saraf pada Manusia

6. Sistem Eksreksi

Sistem Eksresi pada Manusia


    Organ : Paru-paru, ginjal, kulit, dan hati.
    Fungsi : Mengeluarkan sisa metabolisme yang tidak terpakai dari dalam tubuh dan menjaga keseimbangan sel dengan lingkungannya.

7. Sistem Reproduksi

Sistem Reproduksi pada Manusia

    Organ :Ovarium, rahim, dan vagina.
    Fungsi : Perkembangbiakan

Kamis, 06 Januari 2022

Organ-organ pada Hewan dan Tumbuhan

Organ-organ pada Hewan 

Secara umum, organ hewan dibagi menjadi dua kelompok, yakni :

1. Organ Dalam

    Organ dalam adalah organ yang terletak pada bagian dalam tubuh dan ditutupi oleh otot-otot. Berikut bebeapa organ yang tergolong menjadi organ dalam :

  • Hati merupakan organ untuk menawar racun yang terbentuk dalam tubuh.
  • Otak untuk mengatur dan mengkoordinir sebagian besar geakan, perilaku dan fungsi tubuh homeostatis seperti detak jantung, tekanan darah, keseimbangan cairan tubuh dan suhu tubuh.
  • Ginjal adalah organ eksresi yang berfungsi untuk menyaring kotoran dari darah dan membuangnya bersama dengan air dalam bentuk urin.
  • Lambung merupakan organ yang berfungsi sebagai salah satu alat pencernaan
  • Jantung adalah organ yang memiliki fungsi untuk memompa darah supaya beredar ke seluruh tubuh
  • Paru-paru berfungsi sebagai alat pernapasan. Organ ini antara lain terbentuk dari jaringan otot dan jaringan saraf.
  • Pankreas adalah bagian integral dari sistem pencernaan dan fungsi kepala pankreas adalah untuk mengeluarkan cairan pankreas dan insulin.
Organ Dalam pada Ikan


2. Organ Luar
    Organ luar adalah organ yang dapat terlihat dan terletak di luar tubuh hewan. Berikut beberapa contoh organ luar, yakni :
  • Hidung untuk menghirup udara pernapasan, menyaring udara, menghangatkan udara pernapasan, juga berperan dalam resonansi suara.
  • Telinga berfungsi sebagai alat pendengaran dan keseimbangan tubuh
  • Mulut memiliki fungsi untuk membantu hewan dalam melakukan aktivitas, berupa makan dan berbicara.
  • Mata berfungsi untuk melihat.
Organ Luar pada Ikan


Organ-organ pada Tumbuhan
Organ-organ pada Tumbuhan


Di dalam tumbuhan, ada banyak organ yang tersusun untuk menopang aktivitas kehidupan tumbuhan. Berikut beberapa organ tumbuhan beserta fungsinya:
1. Akar, akar adalah organ yang berfungsi sebagai berikut :
  • Pelekat tumbuhan pada media dan penopang tegaknya tubuh tumbuhan
  • Untuk menyerap air dan unsur hara
  • Alat pernapasan
  • Tempat menyimpan cadangan makanan
  • Alat perkembangbiakan vegetatif.
2. Batang, batang adalah salah satu organ tumbuhan yang memiliki fungsi :
  • Memperluas tajuk tumbuhan dalam efisiensi menangkap cahaya matahari
  • Alat transportasi zat makanan dari akar ke daun dan hasil asimilasi dari daun ke seluruh bagian tumbuhan
  • Alat perkembangbiakan vegetatif
  • Menegakkan tubuh tumbuhan
  • Menyimpan cadangan makanan
3. Daun, daun memiliki sejumlah fungsi bagi tumbuhan, diantaranya :
  • Tempat fotosintesis
  • Tempat menyimpan bahan makanan
  • Alat perkembangbiakan vegetatif (pada tumbuhan tertentu)
  • Alat penguapan atau evaporasi
  • Tempat terjadinya transpirasi dan gutasi
  • Penyimpanan cadangan makanan
  • Transpirasi dan pertukaran gas
4. Bunga, bunga merupakan organ tumbuhan sebagai alat pembentu sel kelamin atau alat terproduksi atau perkembangbiakan.
5. Buah dan biji, buah dan biji merupakan bagian dari tumbuhan yang menjadi hasil dari perkembangbiakan yang dilakukan oleh tumbuhan

sumber : Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) Paket B Tingkatan III

Rabu, 05 Januari 2022

Jaringan-jaringan pada Hewan dan Tumbuhan

Setiap sel suatu organisme memiliki ukuran yang bervariasi. Ukuran sel mencerminkan fungsi yang dilakukan sel bersangkutan. Semua fungsi hidup organisme bersel satu dilakukan oleh sel tunggal itu sendiri. Pada organisme bersel banyak, seringkali sel tidak dapat bekerja sendiri. Setiap sel bergantung kepada sel yang lain. Kerja sama dan interaksi di antara sel ini menyebabkan organisme dapat mempertahankan hidupnya. Sel-sel yang mempunyai fungsi dan bentuk sama akan berkelompok. Kelompok sel disebut jaringan. 

Selasa, 04 Januari 2022

Sel sebagai Unit Sturktural dan Fungsional Kehidupan

Bab 1 Sistem Organisasi Kehidupan Makhluk Hidup
1. Sel sebagai Unit Struktural dan Fungsional Kehidupan
2. Jaringan-jaringan pada Hewan dan Tumbuhan
3. Organ-organ pada Hewan dan Tumbuhan
4. Sistem Organ dan Organisme