Jumat, 05 Februari 2021

Satuan

Satuan adalah pernyataan yang menjelaskan arti dari suatu besaran. Satuan terbagi menjadi dua, yaitu satuan baku dan satuan tidak baku.

Satuan baku yaitu satuan yang telah berlaku secara umum, sehingga apabila digunakan oleh siapapun akan menghasilkan hasil pengukuran sama. Ada dua sistem yang digunakan dalam satuan baku, yaitu sistem metric dan sistem imperial. Sistem metric diperkenalkan oleh bangsa Prancis pada abad ke-18, sedangkan sistem imperial mulai digunakan sejak Abad pertengahan di daratan Eropa.

Besaran

Satuan metrik

Sistem Imperial

Panjang

mm, cm, m, km

Inci, kaki, yard, mil

Massa

mg, g, kg

Once (oz), pon (lb)

Kapasitas

ml, cl, l

Pint, galon


Satuan tidak baku yaitu satuan yang tidak berlaku umum, sehingga apabila digunakan oleh orang yang berbeda dapat menghasilkan hasil pengukuran yang berbeda.

Satuan tidak baku antara lain, depa, jengkal, jari, hasta, gelas, kaleng, balok.

0 Comments:

Posting Komentar