FAKTOR
Faktor bilangan. Faktor bilangan adalah bilangan-bilangan yang dapat habis membagi bilangan lain.
Contoh : 12 dapat habis dibagi oleh bilangan 1, 2, 3, 4, dan 6 berarti bilangan tersebut merupakan faktor dari 12.
Faktor prima. Faktor prima suatu bilangan adalah bilangan prima yang terkandung dalam faktor bilangan tersebut.
Contoh : faktor prima dari bilangan 12 adalah 2 dan 3.
Bilangan prima. Bilangan prima adalah bilangan yang tepat memiliki 2 faktor yaitu angka 1(satu) dan dirinya sendiri.
Contoh : 2, 3, 5, 7, dst.
KELIPATAN
Kelipatan suatu bilangan. Kelipatan suatu bilangan adalah yang merupakan hasil perkalian suatu bilangan tertentu dengan bilangan asli.
Contoh :
Kelipatan 2 : 2, 4, 6, 8, 10, .....
Kelipatan 3 : 3, 6, 9, 12, 15, .....
Kelipatan 7 : 7, 14, 21, 28. 35, 42, .....
Kelipatan Persekutuan Terkecil (KPK). Kelipatan persekutuan terkecil adalah kelipatan persekutuan dua atau lebih bilangan yang paling kecil.
Contoh :
Tentukan KPK dari 3 dan 8!
Jawab:
Kelipatan 3 : 3, 6, 9, 12, 15, 18, 21, 24, 27, 30
Kelipatan 8 : 8, 16, 24, 32, 40
Karena kelipatan 3 dan 8 bersama-sama pertama kali bertemu pada bilangan 24, maka bilangan 24 adalah kelipatan persekutuan terkecil.
0 Comments:
Posting Komentar