Kamis, 20 Juni 2019

Gangguan Alat Peredaran Darah

Alat peredaran darah pada manusia juga mengalami gangguan seperti halnya alat pernapasan dan alat pencernaan. Beberapa penyakit gangguan atau penyakit yang menyerang alat peredaran darah diantaranya sebagai berikut:
a. Hipertensi
Hipertensi ditunjukkan dengan tingginya tekanan darah. Beberapa gejala penyakit ini diantaranya adalah jantung berdebar-debar, sesak napas saat kerja berlebihan, dan badan terasa lemah serta kepala menjadi pusing.

b. Sklerosis
Sklerosis itu pengerasan pembulu nadi (arteri) yang disebabkan oleh terbentuknya keras keras di bagian dalam dinding pembuluh nadi. Bila kerak tersebut dari senyawa lemak disebut ateroskerosis, sedangkan bila dari senyawa kalsium disebut arterisoklerosis. Akibat adanya kerak pada dinding pembuluh darah, bisa menyebabkan penyempitan pembuluh darah dan selanjutnya terjadi hipertensi (tekanan darah tinggi).

c. Varises
Varises merupakan pelebaran pembuluh balik (vena) yang umumnya terjadi di bagian betis. Di bagian betis tersebut tampak tonjolan berbelok-belok berwarna biru yang disebut varises. Varises terjadi karena terlalu lama berdiri atau kerja terlalu banyak menggunakan kaki. 

0 Comments:

Posting Komentar