a. Kerajaan Kalingga
Kerajaan Kalingga berdiri sekitar abad 6 Masehi di daerah jawa Tengah. Kerajaan ini dimpimpin oleh seorang ratu bernama Ratu Sima.
Peninggalan Kerajaan Kalingga antara lain Prasasti Tuk Mas yang ditemukan di Desa Dakawu di Lereng Gunung Merbabu Jawa Tengah bagian utara. Prasasti yang bertuliskan tahun 650 M ditulis dalam huruf Pallawa dan memakai bahasa Sanskerta.
b. Kerajaan Sriwijaya
Kerajaan Sriwijaya berdiri sekitar abad ke-7 Masehi. Letaknya di Muara Takus (sekarang daerah Riau), tepatnya pada pertemuan dua aliran sungai, yaitu Sungai Kampar Kanan dan Sungai Kampar Kiri. Palembang merupakan pusat kerajaannya. Kerajaan Sriwijaya mencapai puncak kejayaan pada saat diperintah oleh Balaputradewa yang merupakan putra dari Samaratungga yang berasal dari Jawa, sekitar abad ke-9.
Peninggalan-peninggalan Kerajaan Sriwijaya, antara lain:
- Prasasti Kedukan Bukit (684 M);
- Prasasti Talang Tuo (684 M);
- Prasasti Kota Kapur (686 M);
- Prasasti Karang Berahi (686 M).
0 Comments:
Posting Komentar