Selasa, 05 Februari 2019

Air Tanah

Air Tanah

Air tanah dapat diartikan sebagai semua air yang terdapat si bawah permukaan tanah. Sehubungan dengan pengertian tersebut, kadang-kadang kita menjumpai istilah lain dari air tanah, yaitu air di bawah permukaan.

Air tanah merupakan salah satu sumber daya mineral utama yang dapat diambil dari bawah permukaan bumi. Keberadaan air tanah di Bumi bila dibandingkan dengan sumber air lainnya relatif kecil, yaitu hanya 0.6% dari total ketersediaan air Bumi. Namun demikian, sekitar 30% dari konsumsi air harian dunia didapatkan dari air tanah, sisanya diperoleh dari sistem aliran permukaan seperti sungai, danau, dan laut.


Berdasarkan sifatnya, maka air tanah dapat diklasifikasikan sebagai berikut :
a. Aeration zone (zona pengudaraan), terdisi atas tiga jenis.

  1. Soil water, yaitu zona air tanah bebas menerima susupan air dari hujan yang meresap. Pada proses ini dikenal istilah infiltrasi dan perkolasii. Lapisan ini berada dekat dengan permukaan tanah.
  2. Gravity water, yaitu lapisan air tanah yang berada di bawah lapisan air tanah bebas, dikenal dengan istilah zona meniris atau lapisan tanah semi artesis. 
  3. Capillary water, yaitu lapisan air tanah yang berada di bawah lapisan air meniris, berada dekat sekali dengan air tanah dalam (air bumi).
b. Saturazed zone (zona jenuh).
Zona ini lebih dikenal dengan istilah ground water atau air tanah dalam (air bumi).

0 Comments:

Posting Komentar