1. Sistem Logam dan Non-Logam
Logam: dapat menghantarkan listrik dan panas
Non-Logam: sukar menghantarkan listrik dan panas
2. TRIADE DOBEREINER
Berdasarkan kesamaan sifat, kelompok 3 unsur, massa atom ditengah merupakan rata-rata unsur lain.
3. HUKUM OKTAF NEWLANDS
- Berdasarkan kenaikan massa atom relatif
- Unsur ke-8 mirip dengan unsur ke-1, dst
4. TABEL PERIODIK MENDELEEV
- Berdasarkan sifat unsur dan kenaikan massa atom relatif
- Lajur tegak, satu golongan
- Lajur datar, satu periode
5. TABEL PERIODIK PANJANG
- Sifat dasar atom
- Nomor Atom bukan Nomor Massa (H. Moseley)
B. Sifat Keperiodikan Unsur
Sistem periodik unsur terdiri dari 7 periode, 8 golongan utama (A) dan 8 golongan transisi (B). Periode menunjukkan nomor kulit (baris horizontal), sedangkan golongan menunjukkan jumlah elektron valensi (kolom vertikal). Sifat-sifat keperiodikan unsur meliputi:
- Jari-jari atom: dalam satu golongan dari atas ke bawah, jari-jari atom akan semakin membesar, sedangkan dalam satu periode dari kiri ke kanan, jari-jari atom akan semakin mengecil.
- Energi Ionisasi: dalam satu golonngan dari atas ke bawah, energi ionisasi akan semakin mengecil, sedangkan dalam satu periode dari kiri ke kanan, energi ionisasi akan semakin besar.
- Afinitas Elektron: dalam satu golongan dari atas ke bawah, afinitas elektron akan semakin kecil, sedangkan dalam satu periode dari kiri ke kanan, afinitas elektron akan semakin besar.
- Keelektronegatifan: dalam satu golongan dari atas ke bawah keelektronegatifan semakin kecil, sedangkan dalam satu periode dari kiri ke kanan keelektronegatifan semakin besar.
0 Comments:
Posting Komentar